KEUNTUNGAN RENTAL FOTOCOPY



Hallo Brosis, kali ini admin coba share kenapa kebanyakan perusahaan memilih untuk sewa mesin fotocopy dibandingkan dengan membeli, berikut ini beberapa alasannya, yuk kita bahas :

1. Hemat Biaya Per-unit (Cost Per-unit) :
Cost Per-unit / Biaya Per-unit = Biaya pembelian barang dalam harga satuan/unit 
Case Study :
  • Jika Perusahaan Beli Unit Mesin Fotocopy :
  • Misal perusahaan x membutuhkan 3 unit mesin fotocopy epson L-15160 sebanyak 3 Unit
  • Harga mesin fotocopy epson L-15160 adalah Rp. 19Jt/unit
  • Berarti biaya total pengadaan mesin fotocopy perusahaan x adalah, Rp. 57Jt
  • Jika Perusahaan Sewa Unit Mesin Fotocopy :
  • Harga sewa mesin fotocopy epson L-15160 misalkan Rp. 1,5Jt Per-unit
  • Berarti biaya total sewa 3 unit mesin fotocopy perusahaan x adalah Rp. 4,5Jt Perbulan
  • Jadi kesimpulannya, Perusahaan lebih baik sewa karena lebih hemat biaya diawal dibandingkan dengan beli unit mesin fotocopy.
  • Contoh kasus diatas mesin fotocopy yang dibutuhkan baru 3 unit, bagaimana jika kebutuhannya lebih dari 3 unit.. ?? Bisa dihitung sendiri ya, besarnya biaya pengadaan unit mesin fotocopy jika perusahaan harus membeli bukan menyewa.
2. Hemat Biaya Per-time (Cost Per-time) :
Biaya per-time = Biaya tetap yang harus dikeluarkan perusahaan, yang ada sales atau ga ada sales ya harus dibayarkan.. he-he. Misalnya : Biaya sewa tempat, karyawan, listrik, service equipment/peralatan dll

Biaya yang bisa dihemat jika perusahaan sewa unit fotocopy :
  • Perusahaan tidak perlu merekrut karyawan untuk menjadi tekhnisi fotocopy
  • Perusahaan tidak mengeluarkan biaya maintenance/perawatan unit mesin fotocopy
  • Perusahaan tidak mengeluarkan biaya untuk pergantian spare part mesin fotocopy
3. Garansi Unit :
Maksudnya yaitu jika unit fotocopy ada kerusakan yang tidak memungkinkan untuk diperbaiki, maka pihak vendor/supplier memberikan jaminan untuk pergantian unit mesin fotocopy tanpa harus mengeluarkan biaya dari pihak perusahaan.

4. Terhindar Dari Biaya Depresiasi :
Biaya depresiasi yaitu biaya yang muncul karena aset tetap yang digunakan mengalami penurunan
manfaat atau penurunan kualitas (menyusut).

Misal harga beli unit fotocopy epson L-15160 Rp. 19Jt, Dalam beberapa tahun maka nilai jualnya akan mengalami penyusutan atau depresiasi, tidak mungkin bisa dijual dengan harga yang sama sesuai harga beli pertama. 

Dengan demikian jika perusahaan memilih untuk menyewa unit mesin fotocopy, maka perusahaan akan terhidar dari biaya depresiasi/penyusutan.

Itulah beberapa alasan kenapa perusahaan lebih memilih sewa unit fotocopy dibandingkan dengan membelinya, Oke brosis itu saja yang bisa admin share pada tulisan kali ini ya, semoga bermanfaat.. Salam ^.^

Postingan populer dari blog ini

GOAL BISNIS :

CARA BINGUNG BUKA USAHA :